Aria2 merupakan sebuah aplikasi download manager yang bersifat freeware di bawah lisensi GNU (General Public License) yang bisa kita jalankan melalui command line atau terminal. Meskipun demikian, Aria2 memiliki fitur yang cukup lengkap sebagai aplikasi download manager.
Saat anda membaca artikel ini berarti anda sudah paham / sudah memasang docker, portainer, macvlan. atau jika belum/tidak maka anda sesuaikan konfigurasinya.
memilih image docker
saya menggunakan image milik wahyd4/aria2-ui:arm64 karena cukup simpel dan stabil, plug & play (aria2, ariang, file manager).
pull image aria2
docker pull wahyd4/aria2-ui:arm64

run container aria2
saya menggunakan webui portainer untuk konfigurasi container.

storage
atur storage ke /home/$user/aria2

network
saya menggunakan network macvlan.sesuaikan dengan jaringan yang Anda gunakan.

konfigurasi
atur enable auth=true agar saat mengakses aria2-ui dimintai sandi.
ganti user dan passwd terserah kamu.

restart policy
restart policy=always agar saat container mati selalu berusaha ngerestart

aria2 web ui
akses ip container tadi dan tambahkan /ui. contoh: 10.0.0.253/ui
anda akan dimintai login sesuai user passwd yang kamu set tadi

mencoba download file

file manager
cukup akses ip container tadi, kemudian login nya adalah default: admin/admin

hasil download tadi ada di file manager, dan siap untuk dipindah ke pc kamu.

dibikin vidio om
kapan kapan ya 😀
hostname pada menu network itu ngambilnya darimana ya om?
hostname terserah mau diisi apa.